Jumat, 25 September 2015

Nonton Cansu dan Hazal episode 31 (episode terakhir season 1)

Suka nonton drama Turki Cansu dan Hazal yang ditayangkan di ANTV? Iya...saya suka banget nonton episode-episode awal Cansu dan Hazal. Dan karena penasaran, akhirnya coba cari-cari di Youtube dan ternyata ada official account untuk film ini.

Film Turki yang berjudul Cansu dan Hazal (judul versi Indonesia) sebenarnya judul aslinya adalah Paramparça yang kalau diterjemahkan ke bahasa Indonesia yaitu Berkeping-keping. Drama yang bercerita tentang tertukarnya Cansu dan Hazal ketika lahir di rumah sakit, membuat kehidupan 2 keluarga mengalami guncangan.

Keluarga kandung Hazal (Jihan, Dilara dan Ozan) sangat menyayangi Cansu dan tidak ingin Cansu pergi dari kehidupan mereka, namun Jihan ingin juga bertemu dan menyayangi putri kandungnya, Hazal. Begitu pula dengan ibu kandung Cansu (Gulseren) tidak ingin kehilangan Hazal, putri yang sudah dirawatnya selama bertahun-tahun. Namun ternyata Hazal yang sangat ingin memiliki keluarga kaya raya dan hidup dalam kemewahan sangat ingin kembali ke keluarga kandungnya dan segera pergi meninggalkan Gulseren.

Cerita Cansu dan Hazal yang tayang di ANTV ini berkisah tentang bagaimana setiap tokoh menghadapi situasi yang ada dan bertambah rumit karena perbedaan prinsip dan adanya ego dari beberapa orang. Di episode-episode awal cukup seru untuk di tonton (episode 1-8), namun karena mulai agak bosen di tengah-tengah episode karena ceritanya cuma muter-muter sama Gulseren yang masih gak rela kalau Hazal pindah ke rumah Dilara sedangkan Hazal sendiri sudah gak mau tinggal sama Gulseren yang miskin, akhirnya penasaran cari episode terakhirnya saja.

Dan ternyata...belum ada episode terakhir karena masih ada lanjutannya di season 2 yang masih dalam proses produksi. Jadi ternyata film Cansu dan Hazal ini sudah dibuat season 1 nya yang terdiri dari 31 episode dimana setiap episode berdurasi kurang lebih 2 jam tanpa iklan. Sedangkan kalau di Indonesia, drama Cansu dan Hazal hanya tayang selama 1 jam sudah termasuk ada iklannya. Jadi kira-kira 1 episode asli Cansu dan Hazal bisa dipotong jadi 2 atau 3 episode versinya ANTV.

Jadi...daripada penasaran bagaimana akhir cerita film Cansu dan Hazal yang belum ada, lebih baik tonton dulu Episode terakhir Cansu dan Hazal season 1 yang sudah ada dibawah ini:
(versi bahasa Turki, diambil langsung dari official account Youtube Paramparça)



Sinopsis episode terakhir film Cansu dan Hazal (Paramparça) episode 31 season 1:
lelah di kantor ???

Sinopsis Dating Agency Cyrano episode 1 sampai terakhir yang tayang di RTV

Setelah sekian lama nggak pernah update blog review-sinopsis karena kesibukan, finally sekarang tiba-tiba kepingin update blog karena baru aja nonton drama Korea Dating Agency Cyrano. Yup...drama Korea bergenre komedi romantis produksi tahun 2013 ini ditayangkan oleh RTV (Rajawali TV) setiap hari Senin-Jumat jam 12.00 WIB. Dan karena penasaran sama cerita lengkapnya, akhirnya cari-cari sinopsisnya dan ketemu..

Drama Korea Dating Agency Cyrano bercerita tentang sekelompok orang yang menjalankan bisnis jasa percintaan (mak comblang cinta yang membuat khayalan tentang cinta menjadi kenyataan). Mereka yang menjalankan bisnis ini terdiri dari Seo Byung Hyun (ketua Agency), Gong Min Young (agen wanita satu-satunya), Ah Rang dan Moo Jin. Agen percintaan yang dipimpin oleh Byung Hyun mulanya adalah grup teater milik temannya Byung Hyun, namun karena teman Byung Hyun telah meninggal dan memiliki banyak hutang, akhirnya Byung Hyun berusaha sekuat tenaga mengumpulkan uang untuk tetap mempertahankan Grup Teater Cyrano. Cara Byung Hyun mengumpulkan uang yaiut dengan mendirikan biro jodoh.


Namun ternyata dalam menjalankan Agensi Cyrano, tidak semudah membalikkan telapak tangan karena melibatkan hati klien, target, dan terutama ketepatan waktu dan tempat serta kekompakan tim agensi. Diantara kasus-kasus yang mereka tangani ternyata juga ada yang melibatkan kisah cinta dari anggota Agensi Cyrano, sehingga sudah dapat ditebak kalau dalam drama Dating Agency Cyrano ini antara satu pemain dengan pemain lainnya memiliki keterikatan yang kuat. Ditambah lagi dengan agen wanita Min Young yang selalu protes dalam menjalankan setiap kasus dan hampir selalu mengacau yang menjadikan drama ini sangat menghibur.

Jadi buat kalian yang belum pernah nonton dramanya, kalian bisa baca sinopsis lengkap drama Korea Dating Agency Cyrano episode 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12, 13, 14, 15, dan 16 (terakhir) dibawah ini:
lelah di kantor ???

Senin, 15 Juni 2015

Drama Korea Pinocchio Tayang di RCTI sejak 3 Juni 2015

Hai..pembaca setia blog Review-Sinopsis, finally saya bisa posting lagi di blog ini. Sudah kira-kira 1 bulan lebih saya nggak posting, bukannya saya sok sibuk, tapi saya memang sedang sibuk bikin website baru yang berbayar, bukan gratisan macam blogspot ini. Dan akibatnya saya sibuk belajar gimana caranya buat web baru sampai isi konten barunya (maklum baru belajar). Kalau ada yang mau liat web baru saya apa, boleh kok, silahkan di klik aja DISINI yah..

Drama Pinocchio di RCTI
Nah...kali ini saya mau nulis dikit tentang drama korea yang sekarang sedang tayang di RCTI. Pastinya sudah pada tahu dong yah judul drama nya...
Yup..kalian benar, Judul dramanya adalah PINOCCHIO!

Udah lama saya pingin banget nonton drama ini, sejak tayang pertama kali di Korea, namun apa daya, sampai saat ini saya belum sempat nonton streaming, download filmnya, ataupun beli dvd nya.
Alhasil begitu drama Pinocchio ini tayang di RCTI, saya girang bukan main.

Drama Pinocchio ini sendiri sudah tayang sejak tanggal 3 Juni 2015 lalu. Waktu pertama kali tayang sih seneng banget bisa nonton 1 episode full, karena ditayangin dari jam 14.30 WIB sampai jam 16.00 WIB. Tapi oh ternyata...setelah tanggal 8 Juni 2015
lelah di kantor ???